Kenali Google Workspace for Education Lebih Dekat

google workspace for education

Siapa tak kenal Google Workspace for Education? Teknologi yang menawarkan ekosistem pembelajaran yang kolaboratif, efisien, dan aman. Yuk, kenali lebih dekat untuk memahami edisi mana yang paling cocok untuk institusi Anda.

Pandemi COVID-19 telah mengubah wajah pendidikan, termasuk di Indonesia. Dahulu, segala sesuatu dilakukan dengan cara konvensional, yaitu luring dan tatap muka. Pandemi “memaksa” kita untuk go digital. Berbagai alat dan platform digunakan untuk memastikan proses pembelajaran terus berjalan.

Saat ini, memang kita telah berada dalam masa beyond pandemic, tetapi dunia pendidikan sudah terlanjur berubah. Pembelajaran pascapandemi ditandai dengan kehadiran digitalisasi yang kuat. Teknologi memegang peran penting dalam pembelajaran, dan hybrid learning menjadi primadona karena dianggap efektif.

Meskipun pendidikan telah dilakukan dengan cara tatap muka, teknologi yang memfasilitasi pembelajaran jarak jauh tetap digunakan, salah satunya adalah Google Workspace for Education, yang menawarkan ekosistem pembelajaran yang kolaboratif, efisien, dan aman. Teknologi ini akan membantu Anda meningkatkan kemampuan untuk berkomunikasi, berkolaborasi, berkreativitas, dan berpikir kritis. Oleh karena itu, tak heran teknologi ini sangat populer, dan digunakan oleh banyak institusi pendidikan.
Dalam situs webnya, Google meringkas Google Workspace for Education adalah serangkaian alat dan layanan Google yang disesuaikan bagi sekolah dan homeschool untuk berkolaborasi, menyederhanakan instruksi, dan menjaga pembelajaran tetap aman.

Google Workspace for Education menawarkan berbagai opsi untuk memenuhi kebutuhan institusi Anda, yaitu:

  • Google Workspace for Education Fundamentals, yang menyediakan alat-alat untuk membantu proses belajar mengajar, seperti Classroom, Google Meet, Google Docs, Google Forms, Google Slides, dan semua layanan inti Google. Edisi ini gratis untuk sekolah dan universitas yang memenuhi syarat, salah satu syarat yang berlaku di Indonesia adalah institusi pendidikan tersebut harus terdaftar di Data Pokok Pendidikan (DAPODIK) Kemendikbudristek
  • Google Workspace for Education Standard, yang menyediakan semua yang termasuk dalam Education Fundamentals, tetapi dilengkapi fitur keamanan canggih dan kontrol administrasi yang ditingkatkan.
  • Teaching and Learning Upgrade, edisi ini memperkaya pengalaman pembelajaran dengan komunikasi video lanjutan, pengalaman dalam kelas yang disempurnakan, dan berbagai alat lainnya untuk mendorong integritas akademis. Fitur tambahan yang termasuk dalam edisi ini adalah:
    • Upgrade satu lisensi (hanya membeli lisensi secara satuan, bukan seluruh domain)
    • Tambahan kapasitas penyimpanan 100 GB per lisensi
    • Kapasitas Google Meet sampai dengan 250 peserta
    • Livestreaming ke YouTube
    • Rekaman video call
    • Breakout room
    • Laporan kehadiran
    • Fitur add-on Classroom
  • Google Workspace for Education Plus, mencakup semua fitur dalam Education Standard dan Teaching and Learning Upgrade dengan fitur tambahan yang akan mentransformasi pengalaman pembelajaran dengan solusi komprehensif yang menggabungkan analisis dan keamanan lanjutan. Yang termasuk dalam edisi ini adalah:
    • Upgrade satu domain
    • Tambahan kapasitas penyimpanan 20 GB / lisensi / jumlah siswa
    • Kapasitas Google Meet sampai dengan 500 peserta
    • Livestreaming ke YouTube
    • Rekaman video call
    • Breakout room
    • Laporan kehadiran
    • Cek plagiasi tanpa batas
    • Persetujuan Dokumen
    • Fitur admin dan add-on Classroom

Berikut tabel yang dapat membantu Anda dengan mudah membandingkan edisi-edisi Google Workspace for Education:

Education
Plus
Teaching
and Learning Upgrade
Education StandardEducation Fundamentals
Gmail dan CalendarAdaAdaAdaAda
GroupAdaAdaAdaAda
ChatAdaAdaAdaAda
JamboardAdaAdaAdaAda
Penyimpanan dan kolaborasi: Drive, Docs, Sheets, SlidesAdaAdaAdaAda
Google SitesAdaAdaAdaAda
Google TasksAdaAdaAdaAda
Google KeepAdaAdaAdaAda
Google MeetAdaAdaAdaAda
Pengelolaan direktoriAdaAdaAdaAda
Layanan Google tambahanAdaAdaAdaAda
Google Vault untuk eDiscovery dan tata kelola informasiAdaAdaAdaAda
Google Cloud Search untuk bantuan dan penelusuran internalAda
Mengintegrasikan repositori pihak ketiga di Cloud SearchAda
Mengindeks data pihak ketiga menggunakan Cloud SearchAda
AppSheet CoreAda

Anda dapat klik tautan-tautan yang terdapat dalam tabel jika ingin mengetahui lebih lanjut tentang Google Cloud Search beserta fitur-fiturnya, dan AppSheet Core, yang merupakan fitur tambahan dalam Education Plus. Namun, secara singkat, berikut penjelasannya:

  • Google Cloud Search adalah layanan untuk menelusuri seluruh konten dalam domain Anda, mulai dari Gmail dan Drive, Docs, Sheets, Slides, hingga Calendar. Secara default, Google Cloud Search mengindeks data Google Workspace for Education dalam domain Anda. Dengan Cloud Search, Anda dapat menemukan informasi yang Anda perlukan dari mana saja, menggunakan laptop, ponsel, atau tablet.
  • AppSheet Core; seperti yang telah kita ketahui bersama AppSheet adalah platform pengembangan aplikasi besutan Google, yang dirancang untuk memungkinkan siapa pun untuk mengembangkan aplikasi dan otomatisasi yang kuat pada platform terpadu tanpa kode. AppSheet Core adalah salah satu edisi berbayar AppSheet dapat digunakan untuk membuat aplikasi yang terhubung ke sumber data spreadsheet dan kebutuhan otomatisasi dasar. Fitur tambahan dalam AppSheet Core, jika dibandingkan dengan Basic atau Starter, adalah otomatisasi proses, seperti barcode, label kosong, laporan terjadwal, dan webhook. AppSheet Core juga memiliki kontrol keamanan aplikasi tingkat lanjut, dan fitur-fitur artificial intelligence dasar, serta didukung dengan adanya layanan email customer support. Jika Anda ingin mempelajari lebih lanjut tentang edisi-edisi Google AppSheet, silakan baca artikel ini.

Nah, apakah Anda sudah dapat memutuskan edisi mana yang paling tepat untuk institusi Anda? Jika Anda membutuhkan informasi lanjutan, dan/atau bantuan untuk menemukan solusi yang tepat, silakan hubungi REFO melalui nomor WhatsApp ini, dan Solutions Consultant kami akan dengan senang hati membantu Anda.

Penulis: Astrid Prahitaningtyas

Artikel terkait:

Share :

Related articles